Cute Red Pencil

Pendidikan Fisika S1

     

Akreditasi
Akreditas A (Sangat Baik) berdasarkan SK BAN PT No. 028/BAN-PT/Ak-XV/S1/X/2012, status akreditasi berlaku hingga tahun 2017.

Gelar Lulusan
Sarjana Pendidikan (S.Pd.)

DESKRIPSI
Program Studi Pendidikan Fisika dimulai dari berdirinya pada  tanggal 1 Januari 1961 bernama Jurusan Ilmu Alam yang merupakan bagian dari Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Diponegoro. Dalam perkembangannya FKIP Universitas Diponegoro berubah menjadi IKIP Yogyakarta Cabang Semarang (Tahun 1964), dan kemudian sejak tanggal 30 Maret 1965 berubah status menjadi IKIP Semarang. Setelah menjadi IKIP Semarang, Jurusan Ilmu Alam berubah menjadi Jurusan Fisika yang merupakan bagian dari Fakultas Keguruan Ilmu Eksakta (FKIE). Pada tahun 1982 seiring dengan perubahan nama fakultas di lingkungan IKIP Semarang, Fakultas Keguruan Ilmu Eksakta (FKIE) berubah menjadi Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FPMIPA), nama Jurusan Fisika berubah menjadi Jurusan Pendidikan Fisika.
Pada tahun 1999 IKIP Semarang ditingkatkan statusnya menjadi Universitas Negeri Semarang (UNNES), sehingga Jurusan Pendidikan Fisika berubah namanya menjadi Jurusan Fisika dengan nama fakultasnya berubah dari Fakultas Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Alam (FPMIPA) menjadi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA). Selanjutnya Jurusan Fisika mendapat perluasan mandat selain menyelenggarakan program kependidikan juga menyelenggarakan program nonkependidikan, sehingga Jurusan Fisika mengelola dua program studi yaitu Program studi Pendidikan Fisika dan Program Studi Fisika. Oleh karena itu Program Studi Pendidikan Fisika merupakan salah satu program studi yang berada di bawah Jurusan Fisika.
Program Pendidikan Fisika menyelenggarakan pendidikan dengan tujuan menghasilkan lulusan dalam bidang Pendidikan Fisika untuk tingkat pendidikan menengah dengan kualifikasi sarjana pendidikan (S1). Tujuan Program studi Pendidikan Fisika adalah menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi pedagogik, kepribadian, sosial, dan professional serta mampu membangun pembelajaran berbasis ICT, mampu berwirausaha dalam bidang pendidikan maupun bidang non kependidikan, serta mampu menghasilkan karya ilmiah di bidang pendidikan fisika.
Seiring dengan perkembangan zaman Program studi Pendidikan Fisika sekarang telah berkembang sangat pesat dengan memfokuskan pada pendidikan berbasis ICT, sehingga lulusannya banyak bermanfaat dan diserap dalam dunia kerja baik kependidikan maupun non kependidikan.

MENGAPA MEMILIH PRODI INI ?
Program Studi Fisika telah menerima sertifikat ISO 9001-2008 dan IWA 2: 2007 sebagai perwujudan jaminan kualitas manajemen pengelolaan akademik program studi. Dengan baiknya system pengelolaan program studi ini berdampak pada meningkatnya kepercayaan dan animo masyarakat untuk menempuh pendidikan di Program studi Pendidikan Fisika. Hal ini ditunjukkan oleh angka tingkat keketatan dalam penerimaan mahasiswa baru dengan rasio pendaftar : mahasiswa yang diterima 1: 18.
Dalam lima tahun terakhir, mahasiswa Prodi Pendidikan Fisika telah memperoleh beberapa penghargaan, baik regional maupun nasional. Penghargaan yang sangat menggembirakan sebagai hasil upaya yang tidak kenal lelah dari seluruh civitas akademika adalah diraihnya banyak prestasi mahasiswa fisika. Prestasi tersebut antara lain:
juara 1 lomba Inovasi Teknologi Lingkungan tahun 2008 (Aji Sambudi dan Firmanul Catur W),
juara 2 Kompetisi Karya Ilmiah Mahasiswa Rayon B (Firmanul Catur W, Yuliana Setiasih dan Mustafa Kemal P),
juara 1 LKTIM  2009 Tingkat Nasional (Firmanul Catur W, Silmy Kaffa Destifa, Herlina dan Robbi H),
juara 1 LKTIM Tingkat Jateng bidang sospol tahun 2009 (Siti Amalia),
juara 1 OSN PTI Pertamina Tingkat Jawa Tengah 2010 bidang Fisika dan juara harapan 1 tingkat nasional (Listiyanto),
medali perak ON MIPA-PT 2010 dan 2011 tingkat nasional bidang fisika (Listiyanto),
juara 3 OSN PTI Pertamina Tingkat Jawa Tengah 2010 bidang Matematika (Agung Tri W),
medali emas bidang fisika (Listiyanto) dan Honorable Mention bidang Fisika (Fikri Hansah dan Ahmad Musyafak) pada ON MIPA 2012.
Selain bidang penalaran, mahasiswa juga meraih:
Best Speaker Debat Ilmiah tahun 2010 (Rochmah Widya NP),
juara 1 Randori Kempo putri Kota Semarang tahun 2011 (Arsih Dina Wati Br Pos Pos).
Fasilitas Penunjang
Untuk menunjang kemampuan mahasiswa, program studi  Pendidikan Fisika memiliki Laboratorium Fisika Dasar, Laboratorium Workshop, Laboratorium Elektronika dan Instrumentasi, Laboratorium Fisika Modern, Laboratorium Fisika Pendidikan dan Laboratorium Komputer.
Program Studi Pendidikan Fisika didukung staf pengajar berjumlah 46 dosen yang terdiri dari 5 profesor, 20 doktor dan 26 bergelar magister.
Untuk mengembangkan minat dan bakat mahasiswa di Prodi Pendidikan Fisika disediakan beberapa bentuk kegiatan pengembangan antara lain:
  • Himpunan Mahasiswa Fisika (HIMAFI), peminat pengembangan kemampuan berorganisasi
  • Pecinta Alam Fisika (PALAFI), peminat bidang pelestarian lingkungan hidup
  • Forum Kajian Islam Fisika (FKIF), peminat pengembang religius islam
  • Komunitas Pecinta Opensource (K-POS), peminat pengembang teknologi informasi dan komunikasi
  • English Study Club (ESC), peminat pengembang kemampuan berbahasa inggris
  • Komunitas Ilmiah Fisika (KOSMIK), peminat pengembang ilmu fisika dalam karya tulis ilmiah
  • Tim Jurnalistik Fisika (TJP), peminat bidang jurnalistik
  • Komunitas Futsal Fisika (KFF), peminat cabang olahraga futsal
  • Komunitas Basket Fisika (KBF), peminat cabang olahraga bola basket
  • Kelompok Olimpiade Fisika, peminat pengembang ilmu fisika yang dipersiapkan untuk mengikuti Olimpiade Sains tingkat Perguruan Tinggi
  • Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM): Rekayasa IPTEK, Penerbitan, Olahraga, Seni, dan Bakti Sosial
KOMPETENSI LULUSAN
Kompetensi utama lulusan Program Studi Pendidikan Fisika
1)   Kompetensi Pedagogik
a)      Memahami potensi, karakteristik dan pengembangan karir peserta didik,
b)      Mampu merancang pembelajaran fisika sesuai kurikulum yang berlaku,
c)      Mampu menerapkan model, pendekatan dan metode pembelajaran fisika yang tepat untuk siswa,
d)     Mampu melakukan evaluasi pembelajaran sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas pembelajaran,
2)   Kompetensi Kepribadian
a)      Mampu memberikan teladan yang baik sebagai pendidik dalam bersikap dan bertindak kepada peserta didik, teman sejawat dan masyarakat,
b)      Mampu mengembangkan sikap ilmiah peserta didik,
c)      Mampu memegang teguh komitmen sebagai pendidik,
d)     Mampu mengembangkan pembelajaran yang membangun karakter.
3)   Kompetensi Profesional
a)      Memahami struktur (termasuk hubungan fungsional antar konsep) ilmu Fisika dan ilmu-ilmu lain yang terkait
b)      Mampu bernalar secara kualitatif maupun kuantitatif tentang proses dan hukum fisika
c)      Memahami konsep-konsep, hukum-hukum, dan teori-teori fisika serta penerapannya secara fleksibel,
d)     Menggunakan alat-alat ukur, alat peraga, alat hitung, dan piranti lunak komputer untuk meningkatkan pembelajaran fisika di kelas, laboratorium, dan lapangan
e)      Merancang dan melaksanakan penelitian pendidikan fisika,
f)       Merancang eksperimen fisika untuk keperluan pembelajaran atau penelitian.
4)   Kompetensi Sosial
a)      Mampu mengembangkan program sekolah dan kerjasama antar sekolah baik secara pribadi atau kelompok,
b)      Mampu mengkomunikasikan hasil kajian ilmiah bidang pendidikan fisika pada komunitasnya.
Kompetensi pendukung lulusan Program Studi Pendidikan Fisika
1)      Mampu membangun pembelajaran berbasis ICT,
2)      Mampu menyiapkan dan melaksanakan pembelajaran fisika di sekolah menggunakan bahasa Inggris,
3)      Menguasai prinsip-prinsip dan teori-teori pengelolaan dan keselamatan kerja/belajar di laboratorium maupun di luar laboratorium,
4)      Mampu mengembangkan media pembelajaran berbasis IC
Kompetensi lainnya/pilihan lulusan
1)      Mampu berwirausaha dalam bidang pendidikan maupun bidang non kependidikan,
2)      Mampu menghasilkan karya ilmiah di bidang pendidikan fisika
3)      Mampu menerapkan nilai-nilai konservasi dalam kehidupan bermasyarakat.
Perkuliahan
Selama mengikuti perkuliahan, mahasiswa minimal menempuh 144 SKS yang terdistribusi selama 8 semester meliputi kelompok matakuliah berikut.

MPK (Mata Kuliah Pengembangan Kepribadian)
Pendidikan Pancasila, Pendidikan Agama, Pendidikan Kewarganegaraan, Bahasa Indonesia, Pendidikan Lingkungan, Statistika

MKK (Mata Kuliah Keilmuan dan Ketrampilan)
Bahasa Inggris, Bahasa Inggris untuk Fisika, Bilogi Umum, Eksperimen Biologi, Fisika Dasar I, Eksperiman Fisika Dasar I, Kimia Dasar, Eksperimen Kimia, Matematika Dasar, Fisika Dasar II, Eksperimen Fisika Dasar II, Dasar Proses Pembelajaran Fisika I, Dasar Proses Pembelajaran Fisika II, Evaluasi Pembelajaran Fisika, Metodologi Penelitian Pendidikan Fisika, Pengantar Ilmu Pendidikan, Psikologi Pendidikan, Manajemen Sekolah, Bimbingan dan Konseling

MKB (Mata Kuliah Keahlian Berkarya)
Pemrograman Komputer, Fisika Lingkungan, Elektronika Dasar, Ekperimen Elektronika Dasar, Komputasi Fisika, Mekanika I, Termodinamika, Fisika Modern, Fisika Matematika I, Fisika Matematika II, Optika, Elektronika Lanjut, Eksperimen Elektronika Lanjut, Gelombang, Eksperimen Gelombang, Mekanika II, Fisika Kuantum, Listrik Magnet, Fisika Zat Padat, Fisika Inti, Kewirausahaan, Fisika Sekolah I, Fisika Sekolah II, IPBA, Media Pembelajaran, Skripsi, Mata Kuliah Pilihan

MBB (Mata Kuliah Berkehidupan Bermasyarakat)
PPL I, PPL II dan KKN,
Catatan :
Mata kuliah pilihan terdiri atas: Alat Ukur, Sejarah Fisika, Seminar Koloqium, Eksperimen Fisika Lanjut, Fisika Statistik, Pengembangan Pembelajaran IPA Terpadu, Pemrograman Sistem Instrumentasi, Astronomi, E-Learning dalam Pembelajaran, Laboratorium Fisika Pendidikan, Inovasi Pembelajaran Fisika, Kapita Selekta Fisika Komputasi
 
Ekstrakurikuler
Untuk mengembangkan minat dan bakat mahasiswa di Prodi Fisika disediakan beberapa bentuk kegiatan pengembangan antara lain:
  • Pecinta Alam Fisika (PALAFI)
  • Komunitas Pecinta Opensource- KPOS (peminat pengembang teknologi informasi dan komunikasi)
  • Tim Jurnalistik Fisika – TJP (peminat bidang jurnalistik)
  • Komunitas Ilmuan Fisika
  • Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM): Rekayasa IPTEK, Penerbitan, Olahraga, Seni, dan Bakti Sosial
  • Kelompok Olimpiade Fisika
Kata Alumni
“Saya senang dapat menuntut ilmu di prodi pendidikan fisika. Ilmu yang saya dapatkan bermanfaat dalam menunjang karier saya. Kini saya telah bekerja dan berencana melanjutkan pendidikan saya ke jenjang yang lebih tinggi,”– FAIZ JAZULI
“Di Fisika saya mendapatkan ilmu yang sangat bermanfaat. Ditunjang dengan staf pengajar yang berpengalaman mampu membimbing kami untuk menjadi guru yang profesional maupun bekerja pada bidang lainnya,” — SITI AMALIA

Alamat
Gedung D7 Lantai 2 Kampus Sekaran Gunungpati 50229
Telepon/Fax           : (024) 8508034
Email                       : fisika@unnes.ac.idWebsite Jurusan   : http://fisika.unnes.ac.id/

0 comments:

Post a Comment

Selamat Datang di blog B.L.A.J.A.R. #semoga bermanfaat!!! :)